Senin, 23 April 2012

Pesta Akbar GAA 2012

       Pesta Akbar GAA yaitu Sidang Raya Gereja Alkitab Anugerah XIV sudah tinggal menghitung hari saja. Kita semua orang-orang Percaya yang tergabung dalam pelayanan ini akan berkumpul bersama-sama baik sebagai perwakilan dari setiap pelayanan GAA yang tersebar di Indonesia maupun sebagai peninjau dengan sukacita menyambut moment yang indah ini. Panitia sudah berjerih lelah baik dari pikiran, tenaga dan materi dalam mempersiapkan semua ini, doa-doa telah disampaikan dalam setiap Jam doa jemaat maupun pribadi. Semuanya dengan Satu Kerinduan. " Kiranya melalui Sidang Raya ini memberikan pengaruh yang besar bagi Pertumbuhan Gereja Alkitab Anugerah." 
       Belajar dari pengalaman sebelumnya kiranya Sidang Raya saat ini memang benar-benar sesuai dengan kerinduan kita semua.  Segala tindakan, pikiran, motivasi dan  kesaksian yang tidak menggambarkan karakter anak Tuhan kiranya dapat disingkirkan. Sehingga kita tidak lagi mengulang-ulang hal yang sama. Karena mengulang hal sama dan menginginkan hasil yang berbeda adalah suatu kebodohan ( Albert Einstein).
      Informasi dari rekan Pelayanan kita di Filipina, dimana mereka baru saja melaksanakan Konferensi Tahunan di Davao. Dan dalam Konferensi tersebut mereka mencetuskan suatu visi yang dinamakan "TCM IMPACT: 115 by 2017" yang artinya bahwa mereka mau mencapai 115 Gereja Anugerah yang baru pada tahun 2017. sungguh suatu Visi yang memberi tantangan bagi yang menjalankannya. yang menjadi pertanyaan adalah kapan kita di Indonesia dapat membuat terobosan-terobosan baru?
      Mari semua saudaraku yang memiliki beban dan kerinduan agar GAA bisa maju dan berkembang. Kita doakan Sidang Raya ini dapat dapat berjalan dengan baik. Semua jerih payah kita tidak akan sia-sia. Ladang sudah Menguning dan Siap untuk Dituai, namun pelayan. Kita  orang yang sudah diselamatkan ini dan dan yang sudah  belajar Kebenaran Firman Tuhan secara Dispensasional adalah orang-orang yang terpanggil untuk tugas ini. SELAMAT merayakan PESTA AKBAR GAA di Bali 1-3 Mei 2012.
         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar